Quantcast
Channel: Themes | DestinAsian Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1032

6 Alasan Mengunjungi Disneyland Shanghai

$
0
0

Kastel di Fantasyland.

Juni 2016, Disney bakal resmi membuka taman bermain terbarunya di Tiongkok. Disneyland Shanghai, digadang-gadang sebagai taman bermain yang paling ditunggu kehadirannya tahun ini. Kami berikan enam alasan untuk mengunjunginya.

1. Disneyland terbesar kedua di dunia
Disneyland Shanghai berdiri di atas lahan seluas 890 hektare. Sepuluh hektare diantaranya diperuntukkan sebagai taman, kebun, dan danau. Salah satu tamannya, Garden of Twelve Friends, dibangun terinspirasi binatang-binatang shio Tiongkok. Namun luas Disneyland Shanghai ini tak seberapa dibandingkan Walt Disney World Resort di Florida yang mencapai 10 ribu hektare.

2. Kastel Disney paling wah
Menurut Bob Iger, Chairman dan CEO Disney, “kastel ini tak hanya terbesar, tertinggi, dan termewah yang pernah dibuat namun menjadi sentra hiburan tersendiri.” Di dalamnya bersarang Bibbidi Bobbidi Boutique tempat pengunjung anak-anak dan dewasa berbelanja perlengkapan kerajaan. Tersedia juga area kuliner dan tempat untuk bertemu karakter pangeran dan putri Disney. Kastel ini juga akan dilengkapi dua wahana, yakni Once Upon a Time Adventure yang akan menjelajahi negeri Putri Salju dan Tujuh Kurcaci serta Voyage of the Crystal Grotto yang siap membawa pengunjung menemui putri-putri Disney dan tukang sihirnya.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 1032